Senin, 07 Maret 2016

e-faktur Release 1.0.0.46 create by ewikbn

Dear All,


Long time not see....Pie Kabare ..#gaje

Gw langsung aja ya.. gw dapet info nih kalo e-faktur new release lagi ke e-faktur Release 1.0.0.46

Jadi, karna aplikasi e-faktur ini berbasis Online.. sehingga tidak menutup kemungkinan akan terjadi upgrade aplikasi, seperti yang sudah pernah saya katakan. Aplikasi ini akan terus berkembang dan kita sebagai wajib pajak mau tidak  mau harus mengikuti trend ini.

Lanjutt....

Apa aja menu baru pada new release kali ini..so cekidot..
Release 1.0.0.46
1. Penambahan Fasilitas Cetak Retur Pajak Masukan
2. Penambahan CAP "PPN TIDAK DIPUNGUT BERDASARKAN PP NOMOR 69 TAHUN 2015"
3. Penambahan CAP "PPN DIBEBASKAN SESUAI PP NOMOR 81 TAHUN 2015"
4. Penambahan mandatory field Nomor Dokumen Retur
5. Penambahan validasi impor data retur keluaran non npwp
6. Penambahan Autocorrect Nama Lawan Transaksi pada saat Upload Faktur Pajak Masukan
7. Penambahan Autocorrect Faktur Pajak Masukan Kode Jenis Transaksi 07 dan 08 masuk ke kriteria     tidak dapat dikreditkan (Lampiran B3)
8. Penambahan Autocorrect Faktur Pajak Masukan dengan masa pengkreditan lebih dari 3 Bulan           masuk ke kriteria tidak dapat dikreditkan (Lampiran B3)
9. Tuning performance display data pada saat perbaharui data
10. Bug Fix, double PM
11. Bug Fix, Masa Pengkreditan PM selain (1-12)
12. Bug Fix, Masa Pengkreditan PM Pengganti
13. Bug Fix, ETAX-10003 saat rekam FP Pengganti
14. Bug Fix, Total PPnBM di SPT Lampiran B1 dan Lampiran AB Bagian II.A
15. Bug Fix, nilai tidak bisa 1 digit

Itu menu baru yang bakal hadir di e-faktur ver.  1.0.0.46


Cara Upgrade :
1. Silahkan buka aplikasi e-faktur lama anda, jika beruntung maka akan update otomatis sendiri    dengan catatan komputer anda terkoneksi dengan Jaringan internet
2. Jika pada saat Aplikasi lama dibuka ada Pesan Error, maka anda diharuskan mendownload aplikasi baru e-faktur Release 1.0.0.46 
3. Perhatian ukuran aplikasi cukup besar diharuskan koneksi internet kuat dan tidak terputus-putus
4. Jika Aplikasi sudah selesai download, silahkan di Instal
5. Pindahkan database lama ke database aplikasi baru
6. e-faktur Release 1.0.0.46 siap digunakan


Silahkan download dan  upgrade e-faktur Release 1.0.0.46


Okay, sampe disini dulu ya.. Kurang ngerti atau mau diskusi.. Silahkan saja...






Berbagi ilmu bentuk kepedulian kepada Bangsa. Share dan tinggalkan jejakmu